20 Contoh Kerajinan dari Botol Bekas, Simak Cara Membuatnya!

kerajinan dari botol bekas

Yuk, kita membuat kreasi berupa kerajinan dari botol bekas! Selain mengasah kreativitas, kegiatan ini juga baik untuk lingkungan, lho!

Mendaur ulang barang-barang bekas menjadi beragam kerajinan tangan merupakan cara kreatif untuk mengurangi limbah dan menghemat biaya. Salah satunya, bisa dilakukan dengan membuat kerajinan dari botol bekas.

Botol plastik bekas minuman yang biasa kita konsumsi sehari-hari, bisa kita manfaatkan menjadi berbagai barang layak pakai dengan daya guna tinggi asalkan kita mau kreatif mengolahnya. 

Dalam artikel ini, akan dibahas beberapa contoh kerajinan dari botol bekas yang mudah dibuat. Seperti apa cara membuat kerajinan dari botol bekas? Simak langkah-langkahnya, yuk!

 

1. Vas Bunga

Vas bunga merupakan salah satu contoh kerajinan dari botol bekas yang mudah dibuat. Untuk membuat vas bunga dari botol bekas caranya yakni sebagai berikut.

Alat dan bahan:

  • Botol plastik bekas minuman
  • Pisau cutter
  • Gunting
  • Hiasan untuk mata
  • Cat Akrilik
  • Kuas
  • Air 
  • Tanah dan Pupuk 
  • Tanaman/bibit tanaman
  • Paku

Cara membuat:

  • Tentukan terlebih dahulu hewan yang ingin digambar pada vas.
  • Potong botol bekas sesuai pola hewan yang ingin digambar dengan cutter.
  • Rapikan bagian pinggir botol dengan gunting agar lebih halus.
  • Campur cat akrilik dengan air sesuai warna yang diinginkan.
  • Gambar dan warnai botol dengan cat akrilik.
  • Setelah cat kering, lubangi botol bekas dengan paku di bagian bawahnya agar air tidak mengendap saat tanaman disiram.
  • Masukan tanah dan pupuk yang telah dicampur.
  • Masukan tanaman atau bibit tanaman.
  • Siram tanaman agar cepat bertumbuh.

 

2. Dompet Mini

Contoh kerajinan dari botol bekas aqua salah satunya adalah dompet mini. Dompet mini ini bisa dimanfaatkan untuk menyimpan uang koin. Cara membuatnya sederhana yakni sebagai berikut. 

Alat dan bahan:

  • 2 Botol bekas minuman
  • Lem tembak
  • Cutter
  • Gunting
  • Resleting

Cara membuat:

  • Siapkan bahan dan peralatan yang dibutuhkan.
  • Potong 2 botol bekas seperti pada gambar diatas (ambil bargain bawah botol).
  • Rapikan tepi botol dengan gunting.
  • Ukur resleting yang akan terpakai dengan cara melingkarkan pada botol, jika terlalu panjang kamu dapat memotongnya terlebih dahulu.
  • Satukan kedua potongan botol dengan resleting dengan cara lem setiap sisi resleting dengan lem tembak.
  • Rapikan agar resleting benar-benar lekat dengan botol.
  • Dompet Mini dari botol bekas siap untuk digunakan.

 

3. Celengan

Celengan kerajinan dari botol bekas merupakan contoh kreasi selanjutnya yang bisa diterapkan. Berikut cara membuat celengan dari botol bekas.

Alat dan bahan:

  • Botol bekas air minum
  • Pisau cutter
  • Gunting
  • Mata boneka
  • Lem Tembak
  • Kain Flanel

Cara membuat:

  • Kumpulkan terlebih dahulu bahan dan peralatan yang dibutuhkan.
  • Tentukan karakter yang ingin dijadikan gambar atau hiasan celengan, misalnya hewan kucing, anjing, dan lainnya.
  • Lubangi botol bekas tersebut untuk tempat memasukkan uang.
  • Lapisi botol dengan kain flanel.
  • Buat bentuk telinga, ekor, dan kaki sesuai karakter hewan yang sudah dipilih.
  • Untuk membuat kakinya, kamu dapat menggulung-gulung kain flanel kemudian lem dengan lem tembak agar tidak terurai.
  • Tempelkan mata, telinga, kaki, dan ekor pada botol dengan lem tembak.
  • Celengan lucu siap untuk dimasuki tabungan anak-anak.

 

4. Tempat Pensil

Kreasi dari botol bekas selanjutnya yang tidak kalah unik yaitu tempat pensil. Cara membuatnya yaitu sebagai berikut.

Alat dan bahan:

  • 1 Botol bekas minuman
  • Lem tembak
  • Cutter
  • Gunting
  • Resleting
  • Cat Akrilik
  • Kuas
  • Air

Cara membuat:

  • Siapkan bahan dan peralatan yang dibutuhkan.
  • Potong botol bekas dengan menggunakan pisau cutter di bagian botol (seperti contoh).
  • Rapikan tepi botol yang telah dipotong tadi menggunakan gunting.
  • Ukur resleting yang akan terpakai dengan cara melingkarkan pada botol, jika terlalu panjang kamu dapat memotongnya terlebih dahulu.
  • Satukan kedua potongan botol dengan resleting dengan cara lem setiap sisi resleting dengan lem tembak.
  • Campurkan cat akrilik dan air.
  • Warnai dan gambar pola-pola menarik pada botol bekas agar terlihat lebih menarik.
  • Tempat dari botol bekas siap untuk digunakan.

 

5. Tempat HP Saat Di-charge

Kerajinan dari botol plastik selanjutnya yakni tempat HP saat sedang di-charge. Kerajinan ini bisa digunakan pada stop kontak yang letaknya cukup jauh dari meja atau lantai, sehingga apabila digunakan menge-charge HP, maka HP akan tergantung atau terjuntai ke bawah. Nah, supaya HP tidak terjuntai ke bawah, HP bisa diletakkan di tempat ini. Cara membuatnya yakni sebagai berikut.

Alat dan bahan:

  • Botol bekas shampo 
  • Pisau cutter
  • Gunting
  • Cat Akrilik
  • Kuas
  • Air 

Cara membuat:

  • Kumpulkan terlebih dahulu bahan dan peralatan yang dibutuhkan.
  • Potong botol bekas seperti pada gambar, sesuaikan ukuran HP dan charger untuk membuat lubang gantung.
  • Rapikan bagian pinggirnya dengan gunting agar lebih rapi.
  • Cobalah untuk charger HP kamu dan gantukan pada tempat charger ini.
  • Kalau sudah cocok, kamu bisa warnai dan gambar botol bekas tersebut sesuai kreasi yang kamu inginkan. 

 

Baca juga: Kreasi dari Kertas Origami yang Lucu & Cara Membuatnya

 

6. Tempat Brush Makeup

Contoh kerajinan tangan dari botol bekas lainnya yang tidak kalah mudah untuk ditiru adalah wadah brush makeup atau kuas makeup. Caranya adalah sebagai berikut. 

Alat dan bahan:

  • Botol bekas yang tebal
  • Pisau cutter
  • Setrika
  • Kain

Cara membuat:

  • Kumpulkan bahan dan peralatan yang dibutuhkan.
  • Potong Botol Plastik sesuai selera, boleh lurus atau miring.
  • Rapikan tepi botol dengan gunting.
  • Panaskan setrika, setelah itu letakan kain di bagian atas  botol plastik yang dirapikan, kemudian letakkan setrika di atas kain.
  • Hasilnya akan memberikan pola melengkung dan lebih halus.
  • Agar tidak terkesan polos, kamu bisa hiasi wadah ini sesuai kreativitasmu.

 

7. Lampu Hias

Alat dan bahan:

  • Botol bekas minuman berukuran besar
  • Sendok plastik (warna sesuai selera)
  • Lem tembak
  • Cutter
  • Gunting
  • Bohlam lampu
  • Kabel
  • Besi Penyangga

Cara membuat:

  • Siapkan bahan dan peralatan yang dibutuhkan.
  • Potong botol bekas dengan menggunakan pisau cutter sesuai ukuran yang kamu inginkan.
  • Pisahkan sendok dengan gagangnya seperti contoh di gambar.
  • Tempel sendok plastik dengan lem tembak mulai dari bagian botol yang dipotong tadi agar sendok menyusun dengan rapi.
  • Buat instalasi lampu dengan bohlam, kabel, dan besi penyangga.
  • Coba menyalakan lampu dan pastikan penyangga dapat berdiri dengan kokoh.

 

8. Keranjang

Bukan hanya bagian botolnya, tutup botol juga bisa didaur ulang menjadi kerajinan, lho. Salah satunya yaitu keranjang. Cara membuatnya yakni sebagai berikut.

Alat dan bahan:

  • Tutup botol bekas yang sudah dikumpulkan sampai banyak
  • Lem tembak

Cara membuat:

  • Lem satu tutup botol ke tutup botol lainnya hingga membentuk lingkaran. 
  • Ulangi langkah ini sampai diperoleh 20 lingkaran.
  • Tumpuk seluruh lingkaran yang sudah dibuat, pastikan setiap lingkaran tadi telah diberi lem saat ditumpuk. Bagian bodi keranjang pun sudah jadi.
  • Lalu, buat alas keranjang dengan menempelkan satu tutup dengan tutup botol lainnya berbentuk lingkaran. Namun, di bagian tengahnya juga ditempelkan tutup botol.
  • Tempelkan alas keranjang dengan bodi keranjang.
  • Keranjang dari tutup botol dapat digunakan.

 

9. Tempat Penyimpanan Bumbu Dapur

Kerajinan yang satu ini cukup mudah karena kita hanya tinggal memanfaatkan botol bekas berukuran kecil tanpa perlu diapa-apakan. Caranya yaitu sebagai berikut.

Alat dan bahan:

  • Botol bekas berukuran kecil

Cara membuat:

  • Cuci bersih botol bekas yang ingin digunakan.
  • Gunakan air panas untuk mensterilkan bagian dalam maupun luar botol.
  • Keringkan botol hingga benar-benar kering.
  • Masukkan bumbu-bumbu dapur ke dalam botol, seperti garam, gula, lada, penyedap, dan sebagainya.
  • Tutup botol dengan rapat dan susun di rak bumbu dapur.

 

10. Tempat Pakan Burung

Alat dan bahan:

  • Botol bekas
  • Sendok plastik
  • Lem tembak

Cara membuat:

  • Buat dua lubang kecil di bagian tutup botol untuk memasang tali agar bisa digantung.
  • Buat lubang-lubang kecil di bodi botol bagian depan dan belakang (posisi lubang bagian depan harus sejajar dengan lubang bagian belakang).
  • Masukan sendok melalui lubang-lubang tadi. 
  • Rekatkan sendok dengan lubang menggunakan lem tembak.
  • Isi penuh botol dengan pakan burung.
  • Tutup rapat botol dan gantungkan di halaman atau teras rumah.
  • Burung-burung pun akan bertengger di sendok untuk mengambil makanannya.

 

11. Bunga Hias

Alat dan bahan:

  • Botol bekas plastik berwarna-warni
  • Gunting 
  • Tangkai bunga plastik
  • Lem

Cara membuat:

  • Gunting botol sesuai dengan pola kelopak bunga yang kamu inginkan.
  • Siapkan guntingan kelopak dari botol dalam jumlah cukup banyak.
  • Gabungkan dan tempelkan kelopak plastik tersebut sehingga menyerupai bentuk bunga.
  • Tempelkan bunga yang sudah jadi pada tangkai bunga plastik. Jika tidak ada, bisa menggunakan sedotan.
  • Buat bunga plastik dalam jumlah banyak, lalu jadikan hiasan rumah atau masukkan ke dalam vas bunga yang juga dibuat menggunakan botol bekas.

 

12. Mobil-Mobilan

Alat dan bahan:

  • 1 botol plastik bekas Aqua
  • 4 buah tutup botol plastik bekas
  • Cat air
  • Lem tembak
  • Spidol
  • Kuas kecil
  • Gunting
  • 2 batang sedotan kecil
  • 2 batang sedotan besar

Cara membuat:

  • Gunting sedotan besar sekitar 1 cm lebih panjang dari bodi botol. Ukur dan pastikan panjang diameternya 05 di sisi kanan maupun kiri.
  • Tempelkan dengan menggunakan lem tembak.
  • Tempelkan kedua batang sedotan secara sejajar. Tunggu lem sampai kering dan sedotan merekat pada botol.
  • Ambil 4 buah tutup botol plastik.
  • Lubangi bagian tengah botol dengan ujung gunting atau benda runcing.
  • Buat lubang seukuran dengan sedotan yang sudah dipotong sebelumnya.
  • Masukkan sedotan ke dalam lubang mobil dengan lem tembak.
  • Lakukan hal tersebut pada seluruh tutup botol plastik.
  • Tempelkan kedua kerangka yang telah dilengkapi 4 roda tersebut pada bagian bodi mobil menggunakan lem tembak.

 

13. Lukisan

Kerajinan satu ini juga dibuat menggunakan tutup botol bekas. Cara membuatnya yakni sebagai berikut.

Alat dan bahan:

  • Tutup botol plastik dalam jumlah banyak
  • Styrofoam lebar seukuran kanvas
  • Lem tembak
  • Pensil
  • Cat air

Cara membuatnya:

  • Buat pola lukisan yang ingin dibuat pada styrofoam dengan menggunakan pensil.
  • Susun tutup botol pada styrofoam mengikuti pola lukisan yang sudah dibuat dan tempelkan tutup botol tersebut dengan menggunakan lem tembak.
  • Warnai tutup botol dengan cat air warna-warni agar lebih indah.

 

14. Pot Gantung

Alat dan bahan:

  • Botol bekas plastik dalam berbagai ukuran
  • Tali gantung yang kuat
  • Cat warna-warni

Cara membuat:

  • Potong bagian bawah botol.
  • Beri warna dengan cat sesuai dengan selera kamu.
  • Tempelkan dengan tali gantung.
  • Pot gantung siap untuk digunakan.
  • Agar terlihat lebih cantik, kamu bisa menggunakan berbagai warna untuk pot gantung ini.

 

15. Penyiram Tanaman

Alat dan bahan:

  • Botol bekas berukuran sedang atau besar

Cara membuat:

  • Bersihkan botol bekas dan buat beberapa lubang pada tutupnya. 
  • Isi botol dengan air.
  • Gunakan botol tersebut untuk menyiram tanaman.

 

16. Sekop Mini

Alat dan bahan:

  • Botol bekas
  • Gunting
  • Spidol

Cara membuat: 

  • Gambar pola berbentuk sekop pada badan botol menggunakan spidol.
  • Potong botol bekas mengikuti pola tersebut.
  • Sekop siap digunakan.

 

Baca juga: Contoh Kerajinan dari Kardus Bekas dan Cara Membuatnya

 

17. Tong Sampah

Alat dan bahan:

  • Botol galon sekali pakai
  • Pisau
  • Cat air

Cara membuat:

  • Potong bagian atas botol galon sekali pakai tersebut, tepatnya pada daerah leher galon, sehingga mulut galon menjadi lebar.
  • Hias galon tersebut dengan cat air agar lebih indah.
  • Gunakan galon tersebut sebagai tong sampah.

 

18. Tempat Sikat Gigi

Alat dan bahan:

  • Botol bekas
  • Gunting
  • Cat acrylic

Cara membuat:

  • Gunting botol menjadi dua bagian, atas dan bawah. Bagian yang akan digunakan adalah botol bagian bawah.
  • Hias botol bagian bawah yang sudah digunting tadi dengan menggunakan cat acrylic agar lebih berwarna.
  • Selesai, tempat sikat gigi sudah bisa digunakan.

 

19. Mainan Roket

Alat dan bahan:

  • 2 botol plastik berukuran 2 liter
  • Tali
  • Kardus berbentuk datar
  • Cat acrylic 
  • Kertas warna merah dan oranye
  • Lem

Cara membuat: 

  • Cuci bersih kedua botol bekas lalu hias menggunakan cat acrylic sesuai kreativitas masing-masing.
  • Tempelkan badan kedua botol tersebut pada kardus berbentuk datar.
  • Pasang tali pada kardus, sehingga dapat digunakan seperti tas ransel, dengan posisi mulut botol menghadap ke bawah.
  • Pasang kertas warna merah dan oranye pada bagian mulut botol. Kertas ini berfungsi sebagai visualisasi api yang keluar dari roket.
  • Mainan roket siap digunakan.

 

20. Toples Permen

Kerajinan dari botol bekas yang terakhir adalah toples permen. Untuk membuatnya, ikuti langkah-langkah berikut.

Alat dan bahan:

  • Gunting
  • Kuas
  • Cat acrylic
  • Lem
  • Karton

Cara membuat:

  • Potong botol plastik menjadi dua bagian.
  • Bagian atas dari botol digunting dan ditekuk ke bawah hingga membentuk bunga.
  • Seluruh permukaan botol dicat dengan cat acrylic.
  • Sekarang, saatnya membuat tutup toples. Caranya adalah dengan menggunting karton yang ukurannya sama dengan besar diameter toples, lalu lapisi dengan kain perca.
  • Setelah itu, rapikan bagian tepinya ke bagian dalam. Setelah itu gabungkan keduanya hingga berbentuk tutup toples.
  • Hias toples sesuai kreativitas masing-masing.
  • Selesai, toples permen siap diisi dengan berbagai jenis permen.

Membuat kerajinan dari botol bekas bukan hanya aktivitas yang menyenangkan, tetapi juga membawa dampak positif bagi lingkungan. Dengan mengubah botol bekas menjadi berbagai kerajinan yang bermanfaat, kita turut serta dalam mengurangi jumlah sampah plastik yang mencemari bumi. 

Semoga 20 contoh kerajinan dari botol bekas yang telah dibahas di artikel ini dapat menginspirasi orang tua dan anak untuk mulai berkreasi dan mendaur ulang barang-barang bekas yang ada di lingkungan sekitar. 

CTA Blog Alta School

 

Kenya Swawikanti